Pelatihan Kerja Purwokerto
Pelatihan Kerja Purwokerto- Kembangkan pengetahuan yang sesuai standar perusahaan dengan mengikuti Pelatihan Kerja Purwokerto
Sejarah kota Purwokerto
Purwokerto merupakan salah satu bagian yang masuk dalam wilayah Jawa Tengah.
Purwokerto adalah ibu kota dari kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, dengan memiliki luas wilayah 39,58 kilometer persegi.
Berdasarkan sejarah, Kota Purwokerto awalnya adalah sebuah kadipaten yang disebut didirikan oleh Adipati Mertadireja II pada 6 Oktober 1832.
Pada saat itu pusat pemerintahan Purwokerto terletak di desa Peguwon di sekitar Sungai Pelus.
Dan Pada 1 Januari 1836 penggabungan Kadipaten Purwokerto dengan Kadipaten Ajibarang dilakukan.
Pada masa pemerintahan kolonial Belanda sekitar abad ke-20, Purwokerto mengalami perubahan tata ruang kota oleh seorang Arsitek Belanda bernama Herman Thomas Kartsen.
Perubahan tata ruang kota-kota di Jawa Tengah termasuk Purwokerto itu digagas oleh Herman Thomas Kartsen.
Ini dilakukan untuk menangani lonjakan penduduk di Pulau Jawa pada masa itu.
Selain sejarah, terdapat asal usul kota Purwokerto dari dua versi berbeda, berikut kami sajikan yang dapat kamu simak
Versi pertama
Nama kota Purwokerto diambil dari sebuah batu bersejarah bernama “Makam Astana Dhuwur Mbah Karta” yang terletak di Arcawinangun, Kecamatan Purwokerto Timur.
Batu tersebut diyakini sebagai reruntuhan candi yang bisa dimanfaatkan untuk membangun bendungan sungai Pelus.
Sampai saat ini masyarakat sekitar meyakini bahwa reruntuhan batu tersebut merupakan peninggalan Kerajaan Pasiluhur.
Adapun nama Purwakarta diambil dari kata “Karta” pada Mbah Karta dan “Karti” pada Kyai Kartisura.
Nama itu memiliki banyak makna yaitu dibuat dilaksanakan, diselenggarakan, sedang berkembang, dan lain sebagainya.
Versi kedua
Cerita lain menyebutkan bahwa asal-usul nama Purwokerto diambil dari dua tempat bersejarah di daerah tersebut,
yakni kerajaan di tepi Sungai Serayu (Purwacarita) dan ibu kota Pasir (Kertawibawa).
Bagi orang-orang pedesaan Selatan sungai Serayu, Banyumas mereka lebih akrab dalam penyebutan kota Purwakerta dengan sebutan Puraketa, Praketa, atau Prakerta.
Penyebutan kota Purwokerto itu menjadi sebuah kesengajaan untuk membedakan nama dari kota Purwakarta yang terletak di Jawa Barat.
Apa yang dimaksud pelatihan kerja?
Kata pelatih kerja sudah familiar dalam dunia kerja, Pelatihan kerja ini diadakan oleh sebuah perusahaan yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas dan keterampilan kerja para karyawannya.
Tidak hanya itu, Pelatihan kerja dilakukan untuk melihat apakah masih terdapat etos kerja pada karyawan tersebut untuk dapat mengasah lebih kemampuannya.
Proses Pelatihan Kerja merupakan proses mengajarkan mengenai pengetahuan serta pengembangan keterampilan bekerja, dan sikap terampil dari karyawan agar mampu melaksanakan tanggung jawabnya dengan semakin baik sesuai dengan standar di perusahaan tersebut.
Contoh Program Pelatihan Karyawan Perusahaan
Setelah memahami konsep pengertian Pelatihan Kerja, berikut contoh-contoh Program Pelatihan bagi Karyawan yang harus kamu tahu
1. Skills Training ( pelatihan keterampilan )
Program pelatihan kerja yang satu ini banyak dijumpai di berbagai organisasi.
Skills training juga hal yang mutlak diperoleh setiap karyawan. Sesuai dengan namanya, program pelatihan kerja ini bertujuan untuk meningkatkan skill karyawan.
2. Retraining ( pelatihan ulang )
Pelatihan ini bersifat pada kebutuhan perusahaan karena tuntutan pekerjaan yang berulang.
Pelatihan sistem perangkat lunak kini lebih dibutuhkan daripada perangkat keras. oleh sebab itu Pelatihan sistem perangkat lunak lebih dianjurkan
3. Coss Functional Training ( pelatihan lintas fungsi )
Cross functional training merupakan pelatihan kerja yang melibatkan karyawan agar mampu melakukan aktivitas kerja dalam bidang selain pekerjaan yang ditugaskan.
4. Team Training ( Pelatihan tim )
Contoh dari pelatihan kerja ini adalah pelatihan yang terdiri dari sebuah sekelompok individu di mana mereka dalam satu tim harus menyelesaikan bersama sebuah pekerjaan demi tujuan bersama yang dibuat.
5.. Creativity Training (Pelatihan Kreativitas)
Pelatihan kerja ini membebaskan karyawan dalam berkreasi dan menyalurkan ide yang sesuai dengan visi misi perusahaan.
Pelatihan Kerja Purwokerto
Berikut ini adalah Pelatihan kerja yang terletak di kota Purwokerto yang mungkin bisa menjadi referensi untuk kamu
1. LPK GLOBAL: Bahasa Korea, Bahasa Jepang
2. LPK RESWARA MEDIKA: Asisten Paramedis dan Beautician
3. LPK MAGISTRA UTAMA: Manajemen Informatika dan Desain Grafis, Administrasi Perkantoran, Ekspor Impor, Akuntansi Perush dan Perpajakan, Teknik Otomotif dan Perbengkelan, Pekarya Kesehatan, Komp Adm.RS, Teknisi Komputer, Video Editing & Web Desain, Sekret dan Manajemen, Perbankkan dan Keu, Perhotelan.
4. LPK Wira Mandiri: Kewirausahaan
5. LPK CITRATAMA: Keperawatan, Manajemen, Bahasa Korea, Taman Rekreasi, Tata Rias Kecantikan, Menjahit, Komputer, dan Percetakan Sablon.
6. LPK KARTIKA PURWOKERTO: Mengemudi kendaraan bermotor
7.LPK IMBAS: Teknisi Hp dan komputer
8. YOKO GAKKOU: Program pelatihan magang Jepang, dan Bahasa Jepang
9. LPK FAHRENHEIT BALI MANHATTAN (FBM) COLLEGE PURWOKERTO: Perhotelan & Kapal Pesiar, Bahasa Asing.
10. BLK PATRIYA: Montir Mobil, dan Sopir Mobil
Ketika kamu sudah dapat memahami apa itu pengertian dari pelatihan kerja, Contoh program Pelatihan Kerja, maka kamu siap untuk masuk dalam dunia kerja. gunakan akademikombas.co.id untuk melatih kamu dalam persiapan masuk dunia kerja.