Artikel

Apa Saja Sih Tugas Seorang Yang Menjadi Copywriter?

Apa Saja Sih Tugas Seorang Yang Menjadi Copywriter?
Apa Saja Sih Tugas Seorang Yang Menjadi Copywriter?

Apa Saja Sih Tugas Seorang Yang Menjadi Copywriter?-Copywriter memiliki tugas tersendiri yaitu membuat konten yang berbentuk teks. 

Semakin berkembangnya zaman maka semakin berkembang juga teknologi yang ada pada saat ini. Semakin banyak perkembangan, maka semakin banyak juga profesi baru seperti yang ada pada saat ini. 

Salah satu profesi yang dinilai lumayan baru yaitu pembuat konten digital yang berbentuk teks atau yang biasa disebut dengan copywriter. Untuk memahami lebih dalam lagi terkait profesi copywriter, yuk simak penjelasan yang ada di bawah ini!

Apa itu copywriter?

Copywriter adalah seseorang yang memiliki tugas khusus di bidang pembuatan konten, konten yang dibuat oleh copywriter berbentuk teks. Konten berbentuk teks yang dibuat memiliki berbagai macam jenis dan manfaat masing-masing. Teks yang dibuat biasanya harus memuat kalimat persuasif, karena tujuan dari teks yang dibuat pastinya untuk menarik perhatian para audiens, untuk mempromosikan produk atau layanan jasa, dan juga mendorong para audiens untuk melakukan hal tertentu yang diinginkan oleh pembuat konten. 

Konten yang dibuat oleh copywriter juga harus disesuaikan dengan media yang digunakan untuk mengunggah konten tersebut, dan juga harus disesuaikan dengan para audiens yang menjadi target audiens dari konten yang dibuat. 

Tugas utama copywriter.

Copywriter memiliki berbagai tugas tersendiri yaitu :

  1. Menulis konten. 

    Tugas utama dari copywriter yaitu menulis konten, penulis harus membuat konten yang bisa menarik perhatian dari para audiens. Sehingga copywriter harus memiliki kemampuan dalam membuat kalimat dan kata-kata persuasif yang akan dicantumkan pada konten tertulis tersebut. 

  2. Menetapkan target audiens.

    Sebelum menulis konten, sudah seharusnya setiap content creator untuk menetapkan target audiens. Karena target audiens ini akan menjadi patokan untuk pembuatan konten, khususnya untuk para copywriter juga harus bisa menetapkan target audiens agar nantinya konten tertulis yang mereka buat bisa menyesuaikan dengan para audiens. 

    Dengan adanya audiens yang memiliki karakteristik dan spesifikasi yang berbeda-beda, maka konten yang dibuat juga harus bisa menyesuaikan hal tersebut. Seorang copywriter harus bisa menyesuaikan penggunaan bahasa, kata-kata, menyusun pesan utama yang akan disampaikan, dan juga menyesuaikan platform yang akan digunakan untuk menjadi media publikasi dari konten yang mereka buat. 

  3. Mengembangkan konten.

    Tidak hanya sekedar membuat konten saja, tetapi copywriter juga harus bisa selalu mengembangkan konten. Copywriter harus memiliki ide-ide baru untuk konten baru yang akan mereka ciptakan, jadi konten yang dibuat memiliki pesan yang berbeda-beda dengan penyampaian yang berbeda juga. 

    Hal ini dilakukan agar nantinya para audiens tidak bosan untuk melihat konten yang ditulis oleh copywriter.

  4. Menyusun pesan utama pada konten. 

    Setiap konten yang dibuat pastinya memiliki pesan yang berbeda-beda dan memiliki penyampaian pesan yang berbeda-beda pula. Sebagai copywriter harus memiliki cara untuk menyusun pesan utama yang akan dicantumkan pada konten yang dibuat dengan jelas, ringkas, dan benar-benar bisa menyampaikan pesan tersebut dengan cara yang menarik. 

    Penyampaian pesan tersebut juga harus menggunakan kata-kata yang tepat dan mudah dipahami oleh para audiens. Sehingga harapannya pesan yang disampaikan melalui konten tersebut bisa tersampaikan dengan baik dan efektif. 

  5. Menetapkan platform yang akan digunakan. 

    Copywriter juga harus bisa memilih dan menetapkan platform atau media yang akan ia gunakan sebagai tempat untuk mengunggah konten yang sudah dibuat. Platform yang dipilih biasanya merupakan platform yang saat itu sedang trend atau memiliki banyak pengguna. 

    Sehingga harapannya dengan banyaknya pengguna bisa menjadi upaya dalam meningkatkan audiens yang membaca konten tersebut.

  6. Mengoptimalkan Search Engine Optimization (SEO).

    Setelah menetapkan platform yang akan digunakan untuk mengunggah konten, maka penulis atau copywriter juga harus bisa mengoptimalkan Search Engine Optimization (SEO). Search Engine Optimization atau yang biasa disingkat menjadi SEO menjadi hal yang penting dalam meningkatkan visibilitas dari konten yang dibuat, karena dengan mengoptimalkan SEO, maka konten yang diunggah akan menempati peringkat di bagian paling atas pada mesin pencari. 

    Untuk mengoptimalkan SEO, maka penulis harus menetapkan kata kunci yang sesuai dengan isi konten tersebut. 

  7. Meningkatkan dan membangun branding. 

    Dengan membuat konten tertulis, biasanya copywriter akan mencantumkan merek tertentu. Karena biasanya konten tertulis ini dibuat dengan tujuan untuk mempromosikan suatu produk dan membangun branding dari suatu produk. 

Itulah tugas-tugas utama dari seorang copywriter, untuk menjadi copywriter yang profesional dan selalu memiliki ide cemerlang untuk menulis konten, maka kamu bisa mengikuti pelatihan khusus untuk copywriter. 

Pelatihan copywriter. 

Kamu bisa mempelajari cara untuk membuat konten dalam bentuk teks dan menjadi copywriter dengan mengikuti pelatihan di Kombas Digital Internasional. Untuk mengikuti pelatihan copywriter disini, kamu bisa langsung saja menghubungi nomor telepon yang ada di bawah ini :

http://wa.me//+628112829002/.co.id .

Atau kamu juga bisa cek informasi lebih lengkap lagi tentang pelatihan copywriter dengan mengunjungi profil Kombas Digital Internasional di Instagram dan website melalui link yang ada di bawah ini :

https://www.instagram.com/kombasdigitalinternasional/ 

https://akademikombas.co.id/ .